CNOOC SES LTd BANTU RENOVASI GEDUNG SDN MARINGGAI KECAMATAN LABUHAN MARINGGAI KABUPATEN LAMPUNG TIMUR
CNOOC SES LTd telah melakukan Program Renovasi Perbaikan Lokal Kelas, Ruang Ibadah dan Toilet pada SDN Maringgai yang telah diserahterimakan kepada Pemerintah Daerah yaitu Kecamatan Labuhan Maringgai dan Kepala SDN Maringgai pada Senin, 07 Maret 2016. Hal ini merupakan wujud kepedulian CNOOC terhadap masyarakat di Desa Maringgai, Kecamatan Labuhan Maringgai, Kabupaten Lampung Timur sebagai pelaksanaan program CSR-nya.
Bpk Dany Surjalesmana selaku Manager Relations dalam sambutannya mewakili CNOOC , menyampaikan bahwa CNOOC SES Ltd peduli dengan lingkungan sekitar wilayah tempat kerja operasi khususnya dalam bidang pendidikan. Ini terbuktidari kontribusi CNOOC untuk Kecamatan Labuhan Maringgai. Bentuk kepedulian ini tidak terlepas dari bantuan Pemerintah setempat dan dukungan masyarakat sekitar. Komitmen kami sebagai perusahaan adalah menjadi mitra bagi pemerintahan sekitar tempat wilayah kerja operasi.
Dalam kesempatan yang sama, Bpk Cen Suatman, Sekretaris Kecamatan, mewakili Pemerintah Kecamatan Labuhan Maringgai juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada CNOOC SES LTd yang telah membantu wilayah Kecamatan Labuhan Maringgai dengan program CSR nya . CNOOC SES di tahun 2015 kemarin juga telah melaksanakan kegiatan CSR nya yaitu membantu Renovasi SDN Karyamakmur, Pengobatan Gratis di Desa Srigading, beasiswa prestasi ranking I,II,III untuk siswa tingkat SD/MI, SLTP/MTs, SLTA/MA baik negeri maupun swasta se Kecamatan Labuhan Maringgai, dan beasiswa untuk tingkat mahasiswa bagi pelajar penduduk Kecamatan Labuhan Maringgai.
Kepala SDN Maringgai, Bpk Tumbali beserta Dewan Guru merasa bangga dengan bantuan tersebut berkat dukungan yang difasilitasi pihak Kecamatan Labuhan Maringgai sekarang SDN Maringgai telah mempunyai ruang kelas yang nyaman, dan bangunan mushola serta toilet yang bersih.
Bpk Masyuti Yasin selaku Head of Community Relations CNOOC SES LTd menerangkan bahwa, CNOOC SES LTd (Perusahaan China National Offshore Oil Corporation South East Sumatera) yang berkantor pusat di Beijing adalah anak perusahaan yang beroperasi di luar negara Cina , merupakan salah satu perusahaan Hulu Migas Internasional milik pemerintah Cina dibawah pengawasan dan kendali SKK MIGAS yang beroperasi di Wilayah Kerja Pertambangan Migas Sumatra Tenggara (Blok SES) yang areanya meliputi wilayah Administrasi Kabupaten Kepulauan Seribu Propinsi DKI Jakarta, Kabupaten Lampung Timur khususnya Kecamatan Labuhan Maringgai, dan wilayah Desa Pulo Panjang Kabupaten Serang Propinsi Banten serta Propinsi Bangka Belitung bagian Selatan.
CNOOC SES Ltd mulai beroperasi di Indonesia pada akhir tahun 2002, setelah sebelumnya mangambil alih dari perusahaan Repsol YPF Maxus.
Bangunan Ruang Kelas yang telah direnovasi
Bangunan Baru Musholla SDN maringgai
Ruang Toilet yang dalam renovasi